8 Tips dalam Dunia Digital Marketing

Digital marketing adalah profesi dinamis yang akan selalu membutuhkan teknologi informasi dan komunikasi. Kita tengah memasuki era industri 4.0 dimana informasi semakin pesat dan semakin mudah kita serap. 

 

Namun di balik pesatnya era informasi, tauhkah Anda terdapat beberapa tantangan digital marketing diantaranya komposisi kemampuan yang berimbang yang harus dimiliki seorang marketer serta kandidat yang mengerti bisnis dalam merancang sebuah strategi.

 

Untuk menangani tantangan itu, ada beberapa tips digital marketing untuk memasarkan produk dan jasa Anda.

 

  1. Web development dan Desain Web

 

Web development dan desain web harus memiliki berkesinambungan agar berfungsi tidak hanya sebagai fasilitas pengguna web tetapi juga menjadi jembatan penghubung antara pengguna dengan tujuan dan kebutuhannya.

Desain web bertujuan untuk menarik pengguna dan mengarahkan untuk melakukan pembelian dan berlangganan.

 

  1. SEO (Search Engine Optimization)

 

SEO mempunyai tujuan meningkatkan pencarian konten web pada mesin pencari yang bertujuan meningkatkan kunjungan pada web organik.  

 

  1. Content Marketing

 

Penggunaan laman web, blog, video, dll. Untuk menarik pengunjung laman web dan konten yang menarik yang bertujuan menjawab dan kebutuhan pengguna laman web.

Ini bertujuan untuk menciptakan, menyebarkan, dan mempromosikan konten yang dapat menarik perhatian pengguna dan mengoptimalkan pencarian di mesin pencari.

 

  1. Media Sosial

 

Penggunaan sosial media adalah menciptakan interaksi sosial dan membangun komunitas, serta sosial media adalah alat promosi yang efektif. 

Tujuan sosial media adalah mengarahkan penggunaan laman web menggunakan konten yang menarik, gambar, video, tulisan serta tautan terkait bersamaan dengan membangun komunitas.

 

  1. PPC & Social Ads

 

(Pay-per click) adalah salah satu alat pemasaran dengan menampilkan iklan pada hasil pencarian di mesin pencari. Social advertising menampilkan iklan pada platform media sosial.

Ini bertujuan untuk menggiring pengunjung untuk membuka halaman web dengan cara menempatkan iklan di depan web yang ditargetkan.

 

  1. Lead Generation

 

Penggunaan SEO, media sosial, dan/ atau iklan untuk menarik pengunjung ke kolom pendaftaran di situs web  atau halaman arahan Anda di mana mereka akan mendaftar dengan imbalan penawaran-penawaran.

Ini bertujuan untuk mengarahkan pengunjung ke halaman web Anda jadi anda dapat membangun hubungan dengan mereka dengan tujuan adalah penjualan.

 

  1. Email Marketing

 

Membangun hubungan dengan memperluas konten lebih dari apa yang mereka dapatkan pada halaman web menggunakan email market.

Ini bertujuan untuk membangun hubungan dengan konsumen dan calon konsumen dan mengarahkan mereka lebih jauh ke bawah corong penjualan Anda menuju pembelian.

 

  1. Data Analisis

 

Penggunaan data analisis dan statistik untuk menentukan apakah usaha pemasaran anda berhasil atau tidak. Bahkan data analisis ini dapat dijadikan acuan untuk pengembangan bisnis. 

Penggunaan data analisis mempunyai tujuan untuk melakukan pengembangan bisnis dan melakukan evaluasi strategi yang sudah diterapkan pada pengguna halaman web dan pengunjung web.

 

Source: https://id.pinterest.com/pin/100979216630119937/

 

Rizky Nurhazmi

Author Rizky Nurhazmi

More posts by Rizky Nurhazmi

Leave a Reply